Inilah Reaksi Pelatih Malaysia U-22 Elavarasan Masuk Grup Neraka SEA Games 2023

"Tetap yakin ke final. Apa alasannya?"

Analisis | 08 April 2023, 01:03
Inilah Reaksi Pelatih Malaysia U-22 Elavarasan Masuk Grup Neraka SEA Games 2023

Libero.id - Timnas Malaysia U-22 tidak punya banyak pilihan selain harus memenangkan setiap pertandingan untuk memastikan satu tiket ke semifinal SEA Games 2023. Meski sulit karena harus melawan Thailand dan Vietnam, Harimau Muda cukup percaya diri menghadapi turnamen di Kamboja.

Berdasarkan hasil undian fase grup, Malaysia tergabung di Grup B. Beda dengan Grup A yang relatif mudah, Grup B dihuni para calon peraih medali emas SEA Games.

Merespons calon lawan di SEA Games 2023, pelatih Malaysia, Elavarasan, sangat sadar perjuangan timnya berat. Dengan target yang dibebankan mencapai final, pelatih berusia 61 tahun itu ingin anak-anak asuhnya fokus ke lapangan. Lalu, memikirkan satu pertandingan ke pertandingan lainnya.

"Hasil undian ini menarik sekaligus menjadi tantangan besar karena kami satu grup dengan juara bertahan Vietnam dan calon juara Thailand," ujar Elavarasan, dilansir Berita Harian.

"Saya masih optimistis bahwa tim saya memiliki potensi yang sama dengan tim lainnya. Kami memiliki kepercayaan diri untuk berpartisipasi di SEA Games 2023 ini. Tujuan dan visi kami tidak berubah. Kami akan berusaha sekuat tenaga untuk mencapainya di turnamen nanti," tambah Elavarasan.

Elavarasan mengatakan Malaysia telah mempersiapkan diri dengan baik di turnamen yang akan digelar di Kamboja tersebut. Elavarasan juga menegaskan akan membantu para pemain Harimau Muda untuk berada dalam kondisi terbaik saat memasuki turnamen.

"Saya merasa mencapai final SEA Games sangat penting. Pelatih dan para pemain penuh motivasi untuk mencapai tujuan yang ditetapkan," kata Elavarasan.

Pada pesta olahraga negara-negara Asia Tenggara ini, Malaysia sudah enam kali meraih medali emas. Kali terakhir mereka berjaya pada SEA Games 2011 di Jakarta saat mengalahkan Indonesia. Tapi, pada SEA Games 2021, Malaysia dikalahkan Indonesia di play-off perebutan medali perunggu.

"Di SEA Games terakhir, kami mencapai semifinal. Jadi, tahun ini, saya dan rekan satu tim menargetkan menjadi juara SEA Games," kata salah satu pemain Harimau Muda, Azam Azmi.

(mochamad rahmatul haq/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network