Profil Myron Boadu, Penyerang Masa Depan Timnas Belanda

"Setelah Steven Bergwijn yang bersinar bersama PSV Eindhoven muncul Myron Boadu"

Biografi | 04 February 2020, 05:55
Profil Myron Boadu, Penyerang Masa Depan Timnas Belanda

Libero.id - Performa AZ Alkmaar di Eredivisie musim ini sungguh gemilang.
AZ Alkmaar berada di posisi kedua klasemen dengan raihan 47 poin terpaut tiga poin dari Ajax Amsterdam yang berada di puncak klasemen.

Musim ini AZ Alkmaar tampil luar biasa dengan hanya bermodal kan pemain akademi dan beberapa pemain baru plus pemain-pemain lama. Bahkan musim ini mereka hanya menghabiskan 19,3 juta Euro untuk mendatangkan 8 pemain dan diantaranya adalah pemain pinjaman.

Penampilan bagus AZ Alkmaar tidak lepas dari sosok penyerang kunci mereka yakni Myron Boadu. Pemain asli akademi AZ Alkmaar ini sudah mencetak 16 gol dari 29 pertandingan bersama Cheeseheads.

Penampilan bagusnya ini juga membawa dampak positif terhadap AZ, tidak hanya di kompetisi domestik tetapi di Liga Eropa. AZ Alkmaar mampu lolos dari grup bersama Manchester United dan maju ke babak 32 besar Liga Eropa.

Boadu sudah mencetak 2 gol diajang kompetisi Liga Eropa, ketika bertandang ke Partizan dan menjamu Astana di AFAS stadium. Pundi-pundi gol Boadu di ajang Liga Eropa bisa saja bertambah jika mereka (AZ) mampu melaju hingga partai semifinal.

Boadu saat ini adalah pemimpin daftar top skor Eredivisie dengan raihan 13 gol terpaut satu gol dari Cyreil Dessers yang mengkoleksi 12 gol. Berkat penampilannya yang impresif di Eredivisie, ia dipanggil oleh Ronald Koeman untuk mengisi pos lini depan timnas Oranje,dan kemungkinan akan dibawa dalam turnamen Piala Eropa 2020 tahun ini.

Boadu sudah mencetak satu gol bersama tim Oranje pada saat lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2020 ketika menjamu Estonia di Amsterdam stadium.

Boadu yang masih berusia 19 tahun adalah prospek dan investasi bagus untuk klub-klub besar di eropa, maka rumor transfer pun bermunculan. Dua klub top eropa yakni Arsenal dan AC Milan adalah klub yang paling menginginkan jasa pemain berdarah Ghana tersebut di dalam skuat mereka.

PENYERANG KOMPLIT

Walaupun nomor punggung Boadu menunjukkan bahwa ia adalah pencetak gol yang handal, Arnes Slot sebagai pelatih AZ Alkmaar melihat Boadu lebih dari itu. “Anda menjualnya sangat murah bila melihat dia (Boadu) hanya berdasarkan gol dan asist yang ia buat untuk tim ini,” katanya.

“Myron juga memiliki kapabilitas dalam melakukan pressure ke pertahanan lawan, agresif dan dia sangat bekerja keras untuk timnya (AZ Alkmaar),” ungkap pelatih plontos tersebut.

Hal senada juga diucapkan oleh pelatihnya di timnas U-21 Belanda, yakni Erwin van de Looi kepada thesun.co.uk. “Dia sangat bagus di depan gawang dan sangat berbahaya, Myron memiliki kemampuan untuk mencetak gol, dan itu benar-benar seperti sebuah bakat,” ungkapnya.

Setelah Steven Bergwijn yang bersinar bersama PSV Eindhoven muncul Myron Boadu bersama AZ Alkmaar. Eredivisie seperti tidak ada habisnya dalam menghasilkan bibit pemain muda berkualitas.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network