10 Pemain yang Meraih Gelar Liga Premier tetapi Tak Dapat Medali

"Gary Nevile pernah merasakan bersama Man United. Sementara Mohammed Salah mengalami bersama Chelsea."

Feature | 27 May 2021, 14:56
10 Pemain yang Meraih Gelar Liga Premier tetapi Tak Dapat Medali

Libero.id - Musim ini Manchester City keluar sebagai kampiun Liga Premier dan tentu saja beberapa pemain berhak mendapatkan medali. Termasuk para pemain bintang mereka. Berdasarkan aturan terbaru, 23 pemain dijamin mendapatkan medali jika mereka telah membuat lima penampilan di liga atau lebih.

Dalam arti kata lain, tidak semua pemain mendapat medali juara. Seperti nasib beberapa pesepakbola beken di bawah ini :

1. GARY NEVILLE

Libero.id

Kredit: instagram.com/gneville2

Neville melakukan debutnya selama musim 1993-94, pada musim itu, ia hanya tampil satu kali saja. Pada waktu itu, Anda membutuhkan 10 penampilan liga untuk mendapat medali.

Selama kariernya yang panjang di Old Trafford. Neville pernah dua kali tak mendapat kalungan medali, satunya pada musim 2009-10 ketika United dinobatkan sebagai juara, Neville hanya bermain empat kali, sebelum akhirnya dia benar-benar pensiun.

2. MO SALAH

Libero.id

Kredit: instagram.com/mosalah

Setelah hanya tampil tiga kali, Mo Salah dipinjamkan Chelsea ke Fiorentina pada pertengahan musim 2014-15. Dan ironisnya pada musim yang sama Chelsea mengakhiri musim sebagai juara liga premier.

3. OWEN HARGREAVES

Mengingat masalah cedera mantan gelandang Bayern Munich itu, tidak mengherankan jika Hargreaves kehilangan medali di Manchester United. Pindah ke kota sebelah, nasin Owen sama saja ; dia hanya bermain sekali untuk City ketika klub itu meraih gelar pada 2012.

4. DAVID BATTY

Mantan Legenda Leeds United itu menjadi bagian dari skuad Blackburn Rovers yang mengejutkan dunia ketika menjuarai Liga Inggris pada 1995.

Meskipun dia adalah anggota klub, cedera membuatnya tetap di pinggir lapangan dan dia bermain hanya lima kali. Rovers sebetulnya menawarkan Batty medali pemenang, namun dia menolak karena dia merasa tidak memberikan kontribusi yang cukup.

5. FEDERICO MACHEDA

Pada musim 2009/2010 Macheda bisa menganggap dirinya sedikit tidak beruntung. Dia bermain empat kali musim itu, mencetak dua gol, tetapi sisanya sangat disayangkan karena dia absen.

6. PARKER SCOTT

Parker didatangkan oleh Jose Mourinho dari Charlton pada tahun 2004. Dan dia tidak mendapatkan banyak pengalaman disana. Pada musim ketika Chelsea memenangkan gelar 2004-05, Parker hanya memainkan empat pertandingan.

Parker meninggalkan London Barat pada musim panas berikutnya, lalu bermain untuk Newcastle, West Ham, Tottenham dan Fulham.

7. NEMANJA MATIC

Di tahun pertamanya bersama raksasa London Barat, Carlo Ancelotti hanya memberinya dua kali kesempatan, dan pada musim itu Chelsea menyabet Double winner, tepatnya pada musim 2009-10.

Dia meninggalkan Chelsea untuk ke Benfica pada 2011, dan kemudian memenangkan liga Portugis pada 2013.

8. WES BROWN

Bek United itu memenangkan lima gelar Liga Inggris di bawah asuhan Sir Alex Ferguson. Namun, sayangnya Wes Born dibatasi hanya untuk delapan penampilan pada 2008-09, apalagi kalau bukan karena masalah cedera.Dua tahun kemudian, sejarah terulang kembali ketika dia kehilangan medali lainnya.

9. MICAH RICHARDS

Libero.id

Kredit: instagram.com/micahrichards

Pada 2012, Richards membantu Man City meraih gelar Liga Premier pertama mereka. Sang bek bahkan masuk dalam daftar pemain terbaik klub musim itu. Namun kontribusinya pada 2013-14 sangat minim. Cedera dan performa buruk membuatnya tergelincir. Hanya dua penampilan liga berarti dia kehilangan medali, dan dia segera dipinjamkan ke Fiorentina sebelum akhirnya benar-benar pindah pada 2015.

10. ANDREJ KRAMARIC

Leicester City menjadikan Kramaric rekor penandatanganan mereka di 2015, dengan memercikkan dana 9 juta pounds. Tapi, ternyata Leicester tidak benar-benar membutuhkan striker asal Kroasia itu.

Dia dipinjamkan pada jendela transfer Januari 2016 ke Hoffenheim, dan hanya tampil dua kali sebelum itu. Itu berarti tidak ada medali pemenang untuk Kramaric.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network