Bangku Cadangan Laga Dortmund vs Schalke Jadi Sorotan Dunia

"Pemandangan ini tidak tampak seperti biasa."

Feature | 17 May 2020, 00:34
Bangku Cadangan Laga Dortmund vs Schalke Jadi Sorotan Dunia

Libero.id - Pertandingan Derby Lembah Ruhr merupakan satu dari lima pertandingan awal Liga Jerman yang dimainkan pada era pandemi COVID-19. Liga Jerman sendiri menjadi satu-satunya liga papan atas Eropa yang bergulir kembali setelah dihentikan pada pertengahan Maret.

Namun ada pemandangan menarik di bangku cadangan laga tersebut. Antar pemain cadangan tampak berjarak sekitar dua meter. Semua aturan ini diberlakukan karena physical distancing.

Dalam laga itu, penyerang muda Borussia Dortmund Erling Haaland menjadi pencetak gol pertama liga papan atas di era pandemi, saat timnya mengamankan kemenangan meyakinkan 4-0 atas Schalke 04 dalam Derby Lembah Ruhr pada lanjutan Liga Jerman yang berlangsung di Signal Iduna Park, Dortmund, pada Sabtu setempat.

Selain Haaland (28'), gol-gol kemenangan Dortmund disumbangkan pula oleh Raphael Guerrero (45', 63') dan Thorgan Hazard (49'), demikian catatan laman resmi Liga Jerman.

Kemenangan itu mengokohkan Dortmund di peringkat kedua dengan koleksi 54 poin. Mereka terpaut satu poin dari pemuncak klasemen Bayern Munich yang baru akan bermain pada Minggu.

Pada pertandingan yang dimainkan tanpa penonton dan dengan penerapan protokol kesehatan dan keselamatan yang ketat itu, Dortmund yang menguasai permainan sejak awal membuka keunggulan pada menit ke-28.

Julian Brandt menggulirkan bola ke jalur pergerakan Hazard, setelah sedikit menggiring bola, Hazard mengirimkan umpan silang mendatar tertuju ke Haaland untuk tanpa kesulitan menaklukkan kiper Markus Schubert

Unggul satu gol tidak membuat Dortmund mengendurkan tekanan. Achraf Hakimi membuka peluang dengan bergerak cepat di sisi kanan, sayang sepakan penyelesaiannya tidak tepat sasaran.

Menjelang turun minum, Dortmund berhasil menggandakan keunggulan. Kiper Schubert berada di bawah tekanan dan ia melepaskan sepakan sapuan yang tertuju pada Brandt. Brandt kemudian mengirim operan untuk diselesaikan dengan sempurna oleh Guerreiro.

Babak kedua baru bergulir tiga menit saat Dortmund mengemas gol ketiganya melalui serangan balik. Bola dikirimkan dengan cepat ke lini depan, Haaland sempat dijatuhkan oleh lawan namun wasit menganggap advantage bagi Dortmund. Brandt kemudian mengirim bola untuk diselesaikan Hazard dan memaksa kiper Schubert kembali memungut bola.

Dortmund mendapatkan gol keempat sekaligus pamungkasnya melalui sepakan Guerreiro. Diawali dari pergerakan Brandt yang mengoperkan bola kepada Guerreiro, sang pemain sayap kemudian bertukar operan dengan Haaland dan meski posisinya terlihat memaksakan untuk melepaskan sepakan kaki kiri, Guerreiro mampu menaklukkan Schubert dengan sepakan kaki kiri luarnya.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network