Gol Kessie Dianggap Gol Paling Indah yang Dianulir Wasit

"Gol ke gawang Manchester United itu dianulir secara kontroversial."

Berita | 11 March 2021, 23:41
Gol Kessie Dianggap Gol Paling Indah yang Dianulir Wasit

Libero.id - Gol pemain AC Milan Franck Kessie ke gawang Manchester United secara kontroversial dianulir wasit. Kessie dianggap handball padahal dalam pengakuan Kessie tangannya tidak pernah menyentuh bola.

Pada laga perdelapan final Liga Eropa di Stadion Old Trafford, AC Milan langsung mengancam pertahanan Manchester United di awal permainan.

Rafael Leao berhasil mencetak gol tetapi kemudian dianulir karena dianggap offside.

Kessie mencetak gol pada menit ke-12 dan menghasilkan tendangan sensasional untuk membobol gawang Dean Henderson.

United bertahan dengan buruk dari bola lemparan ke dalam dan gelandang Pantai Gading berusia 24 tahun itu berhasil melepaskan bola dari luar kotak penalti. Kemudian VAR menganulir gol Kessie karena tangannya dianggap menyentuh bola.

“(Kalau disahkan) Gol itu akan memberi kami lebih banyak kekuatan, terutama pada level mental. Franck yakin dia tidak menyentuh bola dengan tangannya, tapi wasit berpikir sebaliknya," komentar pelatih Milan, Stefano Pioli.

Pada laga itu, Manchester United unggul lebih dulu lewat sundulan mantan pemain Atalanta Amad Diallo hasil umpan Bruno Fernandes. Milan menyamakan kedudukan di menit terakhir lewat Simon Kjaer, juga melalui sundulan kepala.

"Ketika undian mempertemukan kami dengan Manchester United, saya pikir mereka adalah lawan yang tepat bagi kami,” ujar Pioli.

"Kami bekerja untuk meningkatkan permainan dan mencoba untuk menang. Kami ingin membawa Milan ke tempat kami berada dan ini adalah pertandingan di mana Anda bisa meningkatkan level,” lanjutnya.

"Kami ingin terus melaju dan untuk melakukannya kami harus mengalahkan tim-tim ini.”

"Hasil hari ini positif, tetapi kami menghadapi pertandingan berat lainnya di depan. Pekerjaan belum selesai. Mereka tim yang hebat."

"Saya puas. Saya terus mengulang pemain saya, saya tidak melatih tim yang biasa. Ini tim yang luar biasa, dalam aspek apa pun,” tegas Pioli.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network