Peringkat 5 Transfer Termahal Chelsea Sebelum Era Abramovich

"Nomor 4 pernah membawa Liverpool ke Liga Champions 2007."

Analisis | 14 October 2021, 12:04
Peringkat 5 Transfer Termahal Chelsea Sebelum Era Abramovich

Libero.id - Chelsea diketahui telah melakukan pembelian yang cukup mahal sejak pengambilalihan Roman Abramovich pada 2003. Investasi pengusaha asal Rusia itu membantu The Blues mematahkan duopoli Arsenal dan Manchester United dan meraih gelar Liga Premier pada 2005.

Sejak itu, Chelsea terus menjadi salah satu tim dengan pembelanjaan terbesar di bursa transfer dan merekrut banyak pemain. Banyak dari pemain ini telah memainkan peran penting dalam membantu Chelsea memenangkan banyak gelar domestik dan kontinental.

Chelsea memiliki pemain mahal sebelum era Abramovich. Namun, di sini kita akan melihat lima pembelian termahal yang dilakukan Chelsea sebelum Abramovich mengambil alih klub yang bermarkas di Stamford Bridge.

#5 Jesper Gronkjaer - 10,67 juta pounds (Rp 206 miliar)

Jesper Gronkjaer adalah pahlawan di antara penggemar Chelsea. Pemain sayap itu mencetak apa yang dikenal sebagai 'gol miliaran pound' saat melawan Liverpool. Mereka mengamankan trofi Liga Champions untuk klub yang kekurangan uang dan mendorong Roman Abramovich untuk membelinya.

Tetapi, selain gol itu, karier pemain Denmark di Stamford Bridge tidak terlalu bagus. Tiba dari Ajax pada 2001, banyak yang diharapkan dari Gronkjaer mengingat dia telah membintangi tim Belanda.

Dalam 119 pertandingannya di Chelsea, dia hanya mencetak 11 gol dan 14 assist, umumnya menjadi pemain yang tidak konsisten dan membuat frustrasi.

Setelah Abramovich membawa Jose Mourinho sebagai manajer, pelatih asal Portugal itu tidak lagi membutuhkan jasa sang pemain dan dia dijual ke Birmingham dengan harga 3 juta pounds (Rp 58 miliar).

Namun demikian, Chelsea telanjur mengeluarkan 10 juta pounds (Rp 193 miliar) untuk membayar Ajax.

#4 Baudouin Zenden - 11,61 juta pounds (Rp 224 miliar)

Penandatanganan besar lainnya yang tiba di Chelsea sebelum era Abramovich adalah Boudewijn Zenden. Dia didatangkan dari Barcelona pada 2001. Pemain sayap itu merupakan bagian penting dari skuad Barcelona pada 1998/1999. Karena itu, Chelsea membayar 11 juta pounds untuk mendatangkannya.

Zenden didatangkan oleh manajer Chelsea saat itu, Claudio Ranieri. Mantan pemain PSV itu memainkan peran penting dalam kebangkitan Chelsea menjadi tim terkenal. Dia membuat 59 penampilan dalam dua musim di klub, dan mencatatkan empat gol dan sembilan assist.

Cedera dan kurangnya performa membuat Zenden dipinjamkan ke Middlesbrough pada musim 2003/2004, tepat sebelum era Abramovich dimulai.

Zenden berangkat ke Middlesbrough dengan status transfer permanen pada 2004 setelah kontraknya di Chelsea berakhir.

Pemain sayap itu selanjutnya bermain untuk klub seperti Liverpool dan Marseille, bahkan bermain di final Liga Champions 2007 untuk The Reds. Pemain asal Belanda itu pensiun pada 2012 dan kembali ke Chelsea untuk tugas kepelatihan singkat sebagai asisten Rafael Benitez selama masa jabatan sementara manajer di Stamford Bridge.

#3 Chris Sutton - 13,5 juta pounds (Rp 261 miliar)

Salah satu nama besar yang tiba di Chelsea sebelum era Abramovich adalah Chris Sutton, tapi dia tidak pernah benar-benar melejit di Stamford Bridge.

Direkrut dari Blackburn Rovers dengan rekor klub 13,5 juta pounds pada 1999, Sutton dianggap sebagai pemain yang akan membantu The Blues menantang gelar Liga Premier. Striker itu mencetak 50 gol dalam 131 pertandingan untuk Blackburn dan juga memenangkan gelar Liga Premier 1994/1995.

Namun, Sutton hanya berhasil mencetak dua gol dalam 38 penampilan di semua kompetisi untuk The Blues dan tampak seperti bayangan dirinya yang dulu.

Karena itu, ketika Celtic datang dengan tawaran sebesar 9 juta pounds (Rp 174 miliar) di musim berikutnya, The Blues dengan senang hati menerimanya dan sang striker pindah ke Skotlandia. Dia memiliki karier yang mengesankan dengan klub Skotlandia, mencetak 63 gol dalam 130 pertandingan, memenangkan empat Kejuaraan Skotlandia, tiga Piala Skotlandia, dan satu Piala Liga Skotlandia.

Sutton kembali ke Inggris saat bermain untuk Birmingham City dan Aston Villa sebelum gantung sepatu pada 2007. Dia sekarang bekerja sebagai pakar dan komentator untuk BBC Sports.

#2 Frank Lampard - 14,4 juta pounds (Rp 278 miliar)

Bisa dibilang Frank Lampard adalah pembelian terbesar Chelsea. Dia telah memenangkan segalanya di Stamford Bridge dan merupakan Legenda klub.

Meskipun dia adalah bagian penting dari era Roman Abramovich di Chelsea, Lampard tiba di klub sebelum pengambilalihan pengusaha Rusia itu. Gelandang tersebut didatangkan dari West Ham seharga 14,4 juta pounds (Rp 278 miliar) pada 2001, sebuah transfer yang cukup mahal jika melihat keuangan klub saat itu.

Dia adalah pencetak gol terbanyak klub, meskipun menjadi gelandang dengan 211 gol dan berada di urutan keempat dalam daftar penampilan sepanjang masa untuk The Blues dengan 648 penampilan. Gelandang ini berada di urutan ketiga dalam daftar sepanjang masa untuk penampilan Liga Premier dengan 609 penampilan. Dia berada di urutan kelima untuk gol sepanjang masa di liga dengan 177 gol dan keempat untuk assist dengan 102.

Dia memenangkan 13 trofi The Blues, termasuk tiga gelar Liga Premier, satu Liga Champions, dan satu Liga Europa. Dia juga menjadi runner-up Ballon d'Or 2005 saat memenangkan penghargaan FWA Footballer of the Year pada tahun yang sama.

#1 Jimmy Floyd Hasselbaink - 20,25 juta pounds (Rp 391 miliar)

Dan terakhir, rekrutan termahal sebelum era Abramovich adalah striker internasional Belanda, Jimmy Floyd Hasselbaink. Pemain depan itu pindah ke Stamford Bridge pada 2000 dari Atletico Madrid dengan biaya sekitar Rp 391 miliar.

Hasselbaink sudah memiliki pengalaman bermain di Liga Premier, setelah menghabiskan dua musim bersama Leeds United. Dia memenangkan sepatu emas Liga Premier pertamanya.

Di Chelsea, Hasselbaink adalah pencetak gol yang produktif, terutama selama dua musim pertamanya di klub. Dia membuat 177 penampilan di semua kompetisi untuk The Blues dan mencatatkan 87 gol dan 25 assist selama waktu itu. Dia bahkan berhasil meraih sepatu emas keduanya setelah mencetak 23 gol di musim pertamanya untuk The Blues.

(diaz alvioriki/yul)

Baca Berita yang lain di Google News




Hasil Pertandingan Chelsea


  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network