Selain Ronaldo, Inilah 4 Pemain yang Tampil Paling Bagus Saat Libas Luksemburg

"Rapor pemain Portugal. Statistik berbicara.."

Analisis | 13 October 2021, 08:54
Selain Ronaldo, Inilah 4 Pemain yang Tampil Paling Bagus Saat Libas Luksemburg

Libero.id - Portugal tampil beringas saat bertandang ke Luksemburg dalam lanjutan Pra Piala Dunia 2022 zona Eropa, Rabu (13/10/2021) dini hari WIB. Cristiano Ronaldo dan rekan-rekan Quinas menang telak 5-0 di Estadio Algarve.

Gelontoran gol Portugal dicetak oleh hattrick Cristiano Ronaldo, masing pada menit ke-8, 13 dan 87. Sementara dua gol lainnya dicetak oleh Bruno Fernandes pada menit ke-87 dan Joao Palhinha pada menit ke-69.

Berkat kemenangan tersebut, Portugal kokoh di posisi kedua Grup A dengan mengoleksi 16 poin dari 6 pertandingan. Selain tentu Cristiano Ronaldo, kira-kira diluar nama megabintang Manchester United itu siapa sajakah yang bermain  apik dengan standard yang lebih tinggi ketimbang pemain lainnya?

Dengan melihat data yang disediakan dari WhoScored, berikut kami rangkum nama-namanya :

1. Cristiano Ronaldo

Tak usah berpanjang kata. Hattrick ke-10 yang Ronaldo buat untuk Portugal. Sepanjang pertandingan, Ronaldo mencatatkan total 5 tendangan tepat sasaran dan membuat dua operan kunci serta memenangi satu duel udara.

2. Joao Palhinha

Palhinha tampil sangat bagus saat bertugas mengawal lini tengah Portugal. 
Selain menyumbang satu gol, pemain berusia 26 tahun itu memenangi dua duel udara dan melepaskan total empat tendangan ke arah gawang. 

Pemain Sporting Lisbon ini juga sukses melakukan tujuh tekel dan satu sapuan saat bertahan. Berkat pergerakannya yang mobile, Palhinha juga termasuk  pemain yang paling banyak dilanggar oleh pemain Luksemburg.

3. Bernardo Silva

Diturunkan sejak menit awal, kehadiran Silva benar-benar jadi pengganggu untuk barisan pertahanan lawan. Ia adalah aktor dibalik alasan Portugal mendapat hadiah penalti. Winger Manchester City itu juga membuat assist untuk gol Fernandes.

Pemain berusia 27 tahun itu hampir tak terbendung di lini sayap kanan. Bahkan, Silva sempat melakukan aksi akrobatik, dengan melepas tendangan salto, meski akhirnya bisa ditahan kiper Luksemburg.

4. Bruno Fernandes

Playmaker yang satu ini mencetak gol ketiga Portugal, selain itu Fernandes juga sukses membantu Palhinha untuk mencetak gol.

Sepanjang pertandingan pemain berusia 27 tahun itu menghadirkan satu peluang kunci. Ia juga bagus saat bertahan dengan melakukan dua tekel sukses.

5. Joao Cancelo

Cancelo memang tak menyumbang gol. Namun, kehadirannya di lini belakang Portugal sangatlah penting. Ia bekerja keras untuk memenangi bola dan menebar ancaman lewat aksi-aksi dribelnya.

Bek sayap yang kini berusia 27 tahun itu menghadirkan satu operan kunci dan memenangi satu duel udara. Juga melakukan lima dribel serta tiga intersep saat beraksi. Catatan apik untuk pemain belakang.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network