Kisah Kaide Gordon, Wonderkid Liverpool Baru Saja Teken Kontrak Profesional

"Alasan semua orang memuji Gordon."

Biografi | 10 October 2021, 06:33
Kisah Kaide Gordon, Wonderkid Liverpool Baru Saja Teken Kontrak Profesional

Libero.id - Mari berkenalan dengan Kaide Gordon. Pesepakbola yang bermain sebagai winger itu baru berusia 17 tahun awal bulan ini, tetapi telah menandatangani kontrak profesional pertamanya bersama Liverpool.

Tak butuh lama untuk Gordon memikat hati Liverpool. Dia melakoni debut seniornya bersama The Reds dalam kemenangan di Piala Liga melawan Norwich City bulan lalu.

Dia merupakan salah satu dari tiga debutan Liverpool dalam pertandingan melawan Norwich, termasuk bek sayap Conor Bradley dan gelandang Tyler Morton juga diberi kesempatan.

Gordon pindah ke Anfield dari klub divisi Championship Derby County pada Januari 2021. Gordon sebelumnya tampil bagus selama pra-musim di Austria dan Prancis dan tak lama kemudian sebuah kontrak diajukan.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memuji bintang muda tersebut. "Kaide sangat bagus dan memiliki banyak hal yang masih bisa ditingkatkan, diselesaikan, dan untuk dipelajari. Tetapi, banyak hal hebat sudah dia miliki," ungkap Klopp.

"Kami sangat senang memilikinya dan kami akan memperlakukannya dengan hati-hati. Saya sangat senang dia ada di sini. Dia adalah talenta besar," tambahnya.

Klopp juga memuji sikap sopan dari Gordon. "Hal pertama yang Kaide katakan kepada saya setelah pertandingan, ketika saya ingin mengucapkan 'selamat', tetapi dia lebih dulu berkata: terima kasih!'"

"Tapi, tidak ada perlu berterima kasih untuk itu, karena dia memang pantas mendapatkannya," timpal Klopp.

Siapa Lagi yang Memuji Gordon?

Asisten Pelatih Liverpool, Pep Ljinders, juga memberikan pujian atas bakat yang dimiliki Gordon. "Tentang Kaide sebelum pra-musim, kami selalu memastikan bahwa talenta terbesar kami mulai satu pekan lebih awal dari yang kami mulai," katanya.

"Mereka mulai dengan pelatihan U-23 dan saya pergi ke tempat latihan U-23 untuk menonton. Saya kemudian melihat satu pemain dan dia menembak setiap dia memegang bola," ujar Ljinders.

"Dia melewati pemain seola-olah mereka tidak ada di sana. Jadi, saya memanggil Juergen (Klopp), dan berkata 'Wow kami memiliki pemain baru di sini" ungkapnya. "Apakah Anda sering melihat pemain sayap seperti ini, mereka sekarang dapat bermain dan bergabung."

"Dia memiliki tujuan dalam dirinya dan mempunyai kemampuan alami untuk berada di dalam kotak di antara tiang gawang untuk mencetak gol, walau ketika umpan silang datang dari sisi lain. Tidak banyak pemain yang memiliki bakat itu," cetusnya.

"Mereka mungkin memiliki keterampilan menggiring bola, tetapi mereka tidak memiliki keinginan untuk menembak dan masuk ke dalam kotak untuk mencetak gol," tegas Ljinders.

"Dia tipikal pemain Liverpool menurut saya, karena dia punya kecepatan dan naluri mencetak gol. Kami sangat menyukainya dan kami sangat senang dia bersama kami," timpalnya.

Rekan satu timnya, Joe Gomez, juga memuji Gordon yang telah mewakili Inggris di level junior.

"Hal terbesar tentang Kaide adalah dia tampaknya memiliki pemikiran dewasa di tingkat usianya," ujar Gomez. "Kemampuannya membuktikan bahwa dirinya memang sangat hebat, tetapi dia juga pria yang baik dan tidak sombong."

"Setiap kali dia berlatih bersama kami, dia menerapkan dirinya dengan benar. Dia melakukan hal-hal ekstra yang bahkan tidak akan terlintas dalam pikiran saya ketika seusianya. Saya yakin dia bisa terus memiliki karier yang hebat," tutup Gomez.

(mochamad rahmatul haq/yul)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network