Transfer 5 Pemain Bintang yang Sudah Resmi Saat Ini

"Musim baru berakhir, klub-klub besar sudah berburu pemain. Dua bek laku terjual Rp 1,5 triliun."

Feature | 04 June 2021, 12:17
Transfer 5 Pemain Bintang yang Sudah Resmi Saat Ini

Libero.id - Musim 2020/21 berakhir. Itu artinya sebagian besar pesepakbola tengah menikmati waktu berlibur, sementara itu para pemain yang terpilih untuk mewakili negara masing-masing masih belum bisa bersantai. Mengingat Euro dan Copa America dijadwalkan akan dimulai pada minggu kedua di bulan Juni ini.

Kedua turnamen besar itu akan dimainkan selama jendela musim transfer Eropa. Jendela musim panas ini akan dibuka pada 9 Juni, dan akan berlangsung hingga akhir Agustus. Beberapa transfer di masa lalu telah terjadi saat para pemain sedang menjalani tugas negaranya. Dan, dalam banyak kasus, klub telah menyelesaikan kesepakatan untuk menandatangani pemain bahkan sebelum jendela transfer dibuka secara resmi.

Musim panas ini tidak berbeda jauh, karena sudah ada beberapa pemain besar yang kabar transfernya telah dikonfirmasi sebelum pembukaan jendela transfer.

Dalam hal itu, berikut adalah lima pemain papan atas yang transfernya telah dilakukan secara resmi untuk musim mendatang :

5. Mike Maignan | Lille ke AC Milan | 13 juta Euro Setara Rp 226 Milliar

Musim ini merupakan musim baik bagi Lille, dimana mereka memenangkan gelar Ligue 1 untuk kali pertama mereka dalam satu dekade terakhir, dan Mike Maignan memiliki peran besar dalam kesuksesan Lille. Pemain asal Prancis itu bisa dibilang sebagai penjaga gawang terbaik di lima liga teratas Eropa pada musim 2020-21.

Mike mencetak lebih banyak clean sheet (21) dan kebobolan paling sedikit gol per 90 (0,61) daripada kiper manapun di Eropa. AC Milan telah menggaet Mike Maignan. Mantan pemain Paris Saint-Germain itu akan menjadi pengganti langsung Donnarumma. Kabarnya Donnarumma akan meninggalkan Rossoneri musim panas ini dengan status bebas transfer setelah menolak tawaran perpanjangan kontrak.

4. Dayot Upamecano | RB Leipzig ke Bayern Munich | 42,5 Juta Euro Setara Rp 739 Miliar

Masa depan Dayot Upamecano telah menjadi topik diskusi serius selama lebih dari dua tahun belakangan. Upamecano sering dikaitkan dengan klub-klub seperti Real Madrid, Manchester United, dan klub papan atas lainnya.

Dan setelah semua lika liku itu, raksasa Bundesliga, Bayern Munich mengakhiri spekulasi yang lama beredar.

The Bavarians mengumumkan penandatanganan bek tangguh itu jelang akhir kampanye 2020-21. Upamecano bisa menjadi pengganti posisi Jerome Boateng yang hengkang dari Allianz Arena.

Dia akan bergabung dengan kontingen asal Prancis lainnya ; Lucas Hernandez dan Kingsley Coman. Pemain berusia 22 tahun itu juga akan bersatu kembali dengan Julian Nagelsmann, pelatihnya sewaktu di RB Leipzig.

3. Ibrahima Konate | RB Leipzig ke Liverpool | 40 Juta Euro Setara 698 Miliar

Ibrahima Konate adalah bek asal Prancis kedua yang meninggalkan RB Leipzig musim panas ini, ia bergabung dengan raksasa Liga Premier Liverpool. Dan dengan begitu, harapannya Liverpool akan segera mengakhiri krisis cedera di lini pertahanan, dimana pada musim ini tiga bek terbaik mereka absen untuk waktu yang lama.

Jika mereka menghadapi masalah cedera di pertahanan sekali lagi, mereka akan lebih siap dengan adanya Konate. Sama seperti Upamecano, Konate juga adalah sosok yang andal dalam penguasaan bola.

2. David Alaba | Bayern Munich ke Real Madrid | Gratis

Setelah lebih dari satu dekade berseragam Bayern Munich, David Alaba akhirnya meninggalkan klub itu untuk bergabung dengan raksasa sepak bola lainnya yakni Real Madrid. Los Blancos menyegel tanda tangan Alaba dengan status bebas transfer dan menjadikannya salah satu bek dengan bayaran tertinggi di dunia.

Pemain berusia 29 tahun ini sangat sukses bermain sebagai bek kiri dan bek tengah, dan kekayaan pengalaman Alaba akan sangat berharga bagi Real Madrid.

1. Sergio Aguero | Manchester City ke Barcelona | Gratis

Tidaklah berlebihan sedikit pun untuk mengatakan bahwa Sergio Aguero adalah pemain terbaik Manchester City yang pernah ada. Dia tiba di Stadion Etihad dan bermain untuk tim yang belum pernah memenangkan gelar dalam hampir setengah abad. Sepuluh tahun kemudian, dia mengucapkan selamat tinggal secara emosional kepada City dan meninggalkan klub sebagai pemain yang paling banyak mendapat penghargaan, membantu mereka memenangkan lima trofi bergengsi.

Barcelona mengumumkan bahwa mereka telah mencapai kesepakatan untuk menandatangani Aguero dengan status bebas transfer jelang musim 2021-22. Pemain berusia 32 tahun itu akan dipertemukan kembali dengan rekan senegaranya sekaligus teman dekatnya, Lionel Messi, di Nou Camp.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network