10 Rekrutan Terbaik Klub Liga Premier Musim 2020/2021

"Salah satu unsur penilaian adalah sejauh mana para pemain tersebut ikut berperan positif bagi klubnya. Castagne dan James Rodriguez layak masuk daftar."

Analisis | 07 October 2020, 03:05
10 Rekrutan Terbaik Klub Liga Premier Musim 2020/2021

Libero.id - Jendela transfer musim 2020/2021 resmi ditutup. Semua klub Liga Premier telah merampungkan proses transaksi pemain. Berkaitan dengan hal itu, situs olahraga Givemesport telah merangkum 10 rekrutan paling sukses selama musim panas 2020/21 berlangsung, hingga sejauh ini.

Adapun pemeringkatan dalam daftar di bawah, dinilai berdasarkan kualitas pemain, harga transfer, dan status pembelian yang permanen serta sejauh mana para pemain tersebut ikut berperan positif dalam perkembangan klub barunya. Mari kita mulai:

10. Emiliano Martinez | Aston Villa : 20 juta pounds

Libero.id

Kredit: premierleague.com

Aston Villa tertatih-tatih melewati musim lalu, mereka hampir saja terdegradasi. Salah satu penyebabnya lemahnya barisan pertahanan, terutama untuk urusan penjaga gawang, praktis Dean Smith hanya bisa mengandalkan Pepe Reina dan Orjan Nylanddi bawah mistar, mengingat Tom Heaton yang cedera.

Tetapi kini Aston Villa tak perlu pusing lagi, klub yang bermarkas di Villa Park dan baru saja mengalahkan Liverpool dengan skors yang telak itu telah kedatangan kiper baru, ialah Emiliano Martinez. Sejauh ini mantan punggawa Arsenal itu sukses mencatatkan duo clean sheet.

9. Pierre-Emile Hojbjerg | Tottenham Hotspur : 15 juta pounds

Libero.id

Kredit: premierleague.com

Pada mulanya banyak yang meragukan Hojbjerg,  tetapi mantan gelandang bertahan Southampton itu telah membungkam kritik itu dengan membuat awal yang bagus bagi Tottenham Hotspur.

Ia tampil memukau dan memainkan peran penting dalam laga melawan Manchester United, Hojbjerg menyumbang assist  untuk gol Serge Aurier, itu artinya ia bisa diandalkan, dan 15 juta pounds bukankah nominal yang sia-sia.

8. Ferran Torres | Manchester City : 20,8 juta pounds

Libero.id

Kredit: premierleague.com

Valencia terpaksa harus menjual Ferran Torres untuk menyeimbangkan keadaan finansial mereka dan Manchester City adalah klub yang mendapat keuntungan itu, pesepakbola Spanyol berumur 20 tahun itu diboyong ke Etihad Stadium dengan mahar 20 juta pounds.

Kedatangan Torres itu juga merupakan 'obat' atas hengkangnya Leroy Sane ke Bayern Munich, sebagai sesama wonderkids, Torres telah menunjukkan sekilas tentang potensinya, ia beberapa kali dipercaya oleh Pep Guardiola dan sejauh ini Torres telah mengemas gol saat Manchester City menuai kemenangan 3-0 atas Burnley di ajang Carabao Cup.

7. Timothy Castagne | Leicester City : 18 juta pounds

Libero.id

Kredit: instagram.com/timothycastagne

Leicester City rasanya tak akan menyesal telah melepas Ben Chilwell, mereka telah menemukan pengganti yang sepadan, ialah Timothy Castagne, bek sayap 24 tahun asal Belgia itu diboyong dari Atalanta dengan mahar 18 juta pounds.

Benar saja, Castagne tak cuman berperan di barisan belakang Leicester, bahkan ia telah mencetak 1 gol dalam debutnya melawan West Brom, lalu mempersembahkan 1 assist masing-masing ketika pertandingan melawan  Burnley dan Man City.

6. Allan Marques | Everton : 23 juta pounds

Libero.id

Kredit: instagram.com/allanmarques91

Jika ada satu klub yang boleh di katakan paling sukses dalam bursa transfer musim panas ini, maka Everton layak menyandang itu. Tim asuhan Carlo Ancelotti hingga saat ini masih bertengger di puncak klasemen dengan catatan belum terkalahkan.

Catatan apik The Toffees itu tak lepas dari pembelian dua bek tengah, pertama Allan Marques dari Napoli dan Abdoulaye Doucoure dari Watford. Terutama untuk Allan, bek asal Brasil itu jadi kunci kokohnya pertahanan Everton. Ia selalu jadi pilihan utama pelatih Carlo Ancelotti untuk menghalau gangguan pemain depan lawan.

5. Thiago Alcantara | Liverpool : 25 juta pounds

Libero.id

Kredit: liverpoolfc.com

Stamina prima, agresivitas, transisi cepat. Itulah gambaran ringkas dari seorang Thiago Alcantara, ketika pemain sekaliber itu tersedia, klub mana pun akan bodoh jika tidak mengambil kesempatan untuk merekrutnya. Dan Liverpool melalukan itu, mereka memboyong Alcantara dari Bayern Munich.

Pesepakbola asal Spanyol itu menjalani debutnya bersama The Reds dengan manis, diturunkan di babak kedua, Alcantara sukses menghasilkan 76 umpan sukses bagi kemenangan 2-0 Liverpool atas Chelsea. Jumlah umpannya itu bahkan lebih banyak dari pemain Chelsea manapun yang dimainkan sejak babak pertama.

4. Edouard Mendy | Chelsea : 22 juta pounds

Libero.id

Kredit: instagram.com/edou_mendy

Sepanjang musim 2019-2020, mantan kiper Stade Rennais, Edouard Mendy tampil luar biasa impresif di Ligue 1, dan tradisi itu pula yang kini dibawanya ke rumah baru, Stamford Bridge.

Sejauh ini Edouard Mendy telah dimainkan saat melawan Crystal Palace, pada laga itu pesepakbola asal Senegal  mencatatkan clean sheet atas namanya. Frank Lampard perlu berpikir ulang, untuk memberi banyak menit bermain pada Mendy, ketimbang harus bertaruh dengan Kepa yang kerap melakukan blunder parah, atau Caballero yang mulai menua.

3. Callum Wilson | Newcastle United 20 juta pounds

Libero.id

Kredit: nufc.co.uk

Tidak seperti Joelinton, rekrutan terbaru Newcastle United terbukti jitu, dialah Callum Wilson mantan penyerang Bournemouth yang telah mencetak 41 gol selama 5 musim karirnya di kompetisi teratas Liga Primer Inggris. Cedera telah mencegah angka itu menjadi lebih tinggi.

Dan saat berganti seragam dengan corak putih hitam khas Newcastle United, ketajamannya telah kembali, sejauh ini Wilson telah menggemas 4 gol dari 4 pertandingan awalnya bersama Newcastle.

2. Matheus Pereira | West Bromwich Albion : 9 juta pounds

Libero.id

Kredit: premierleague.com

Banyak yang menilai peluang bertahan West Brom di kancah Liga Premier sangat tipis untuk musim ini, namun bukan tanpa usaha, tentu saja West Bromwich Albion ingin lolos dari keterpurukan itu. Matheus Pereira akan memainkan peran besar untuk itu. 

Gelandang serang asal Brazil yang baru menginjak usia 22 tahun itu menandatangani kontrak permanen musim panas ini hanya dengan mahar 9 juta pounds. Pereira bisa bermain sebagai full-back, dan kini ia turut memberi warna positif pada perkembangan West Bromwich Albion.

1. James Rodríguez | Everton : 20 juta pounds

Libero.id

Kredit: instagram.com/jamesrodriguez10

Siapa lagi yang lebih layak di urutan teratas ini selain James Rodriguez dan Carlo Ancelotti tidak diragukan lagi memainkan peran besar dalam meyakinkan pemain Kolombia itu untuk datang ke Merseyside.

Hal itu merupakan kali kesekian mereka bekerjasama dalam satu tim,  setelah sebelumnya terlibat dalam proyek klub di Real Madrid dan Bayern Munich. Kepercayan Ancelotti kepada pesepakbola Kolombia itu telah dibayar tuntas. Dalam 4  pertandingan awal, Rodriguez menggemas  3 gol dan 2 assist. Dan itu cukup untuk membawa Everton sementara waktu berada di tangga nomor 1 klasmen. The Toffless belum terkalahkan.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network