Bikin Malu! Pemain Pinjaman Chelsea Jadi Penyebab Penalti Tercepat di Serie A

"Ini terjadi akhir pekan lalu saat Spezia bertemu Lazio."

Viral | 04 October 2022, 07:44
Bikin Malu! Pemain Pinjaman Chelsea Jadi Penyebab Penalti Tercepat di Serie A

Libero.id - Pemain pinjaman Chelsea, Ethan Ampadu, menjadi penyebab lahirnya rekor penalti tercepat dalam sejarah Serie A, setelah melanggar Ciro Immobile dalam waktu 38 detik pada pertandingan Minggu (2/10/2022).

Sepanjang musim lalu, Ethan Ampadu bermain untuk tim promosi Venezia di kompetisi yang sama. Tapi, berhubung gagal mempertahankan klub dari Kota Air itu bertahan di Serie A, pemain Wales kemudian dipinjamkan ke Spezia hingga akhir musim 2022/2023.

Awalnya, semua berjalan biasa-biasa saja. Dia menjadi pemain yang tampil cukup cemerlang pada sejumlah pertandingan awal musim.

Namun, semua berubah pada akhir pekan lalu, Hal-hal tidak berjalan sesuai rencana untuk bek muda itu. Ethan Ampadu membuat rekor yang tidak diinginkan semua pemain. Itu adalah rekor pelanggaran berakibat penalti tercepat dalam sejarah kompetisi elite Italia.

Bayangkan, pertandingan belum berjalan 1 menit, Ethan Ampadu sudah membuat Ciro Immobile tersungkur di kotak penalti Spezia. Pemain berusia 22 tahun itu mendapat kartu kuning karena kesalahannya sebelum diganti setelah menit 66 dalam pertandingan yang dimainkan di Stadio Olimpico.

Catatan 38 detik Ethan Ampadu mengalahkan rekor sebelumnya milik Mattia de Sciglio pada 2015 saat menjatuhkan Marek Hamsik di detik 42 ketika AC Milan menghadapi Napoli.

Beruntung, penalti Ciro Immobile mampu dimentahkan kiper Spezia, meski pada akhirnya Ethan Ampadu tidak mampu mencegah Spezia dari kekalahan 0-4 lewat gol-gol Mattia Zaccagni, Alessio Romagnoli, dan Sergej Milinkovic-Savic.

Dalam karier profesional Ethan Ampadu, kejadian ini akan dikenang seumur hidup. Catatan menunjukkan, setelah menembus tim utama Chelsea pada 2017, dirinya menjalani sejumlah masa peminjaman ke sejumlah klub sepakbola di Inggris maupun luar negeri.

Ethan Ampadu sempat membuat 25 penampilan di Liga Premier untuk Sheffield United sebelum bergabung dengan Venezia musim lalu. Dia menjadi bagian inti dari unit pertahanan mereka. Tapi, tidak mampu mencegah klub mengalami degradasi ke Serie B di akhir musim.

(diaz alvioriki/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network