Gagal Cetak Gol untuk Timnas Prancis, Didier Deschamps Maklumi Kylian Mbappe

"Pemain muda yang dinilai masih kurang dewasa."

Berita | 27 September 2022, 16:37
Gagal Cetak Gol untuk Timnas Prancis, Didier Deschamps Maklumi Kylian Mbappe

Libero.id - Pelatih sekaligus pemain legendaris Timnas Prancis, Didier Deschamps, turut menyoroti performa Kylian Mbappe saat tim besutan secara mengejutkan kalah  0-2 dari Timnas Denmark dalam matchday penutup Grup A UEFA Nations League 2022/23.

Dalam laga itu, megabintang Paris Saint-Germain (PSG) menuai banyak kritik lantaran minimnya kontribusi bagi Les Bleus, di mana Mbappe tak mau menyarangkan gol --- sesuatu yang biasa ia lakukan.

Meskipun demikian, Deschamps tak banyak ambil pusing dan malah eks pelatih Juventus ini memberi pujian kepada striker berusia 23 tahun itu yang telah melakukan tugasnya dengan baik.

"Kylian Mbappe telah melakukan banyak hal baik, tetapi dia juga terus berkembang," katanya usai laga.

Deschamps memaklumi para pemainnya yang memang memiliki jadwal amat padat. Oleh karena itu, wajar jika beberapa pemainnya seperti Kylian Mbappe sulit untuk bisa bermain maksimal di setiap laga.

“Dia salah satu dari sedikit pemain yang bermain 90 menit dua kali dalam tiga hari. Dia juga tidak bisa melakukan semuanya. Bahwa dia lebih menentukan di sana tiga hari, ya, tapi seperti seluruh tim. Saya tidak khawatir tentang Kylian [Mbappe]," imbuhnya.

Performa Mbappe sebetulnya tidak buruk-buruk amat. Hanya saja ia beberapa kali membuang kesempatan mencetak gol

 

Menurut catatan statistik Sofascore, Mbappe telah melepaskan 4 sepakan akurat ke gawang Denmark. Sayangnya, itu semua berhasil diantisipasi dengan baik oleh penampilan gemilang Kasper Schmeichel.

Kylian Mbappe juga tercatat bisa melakukan tiga kali penetrasi ke jantung pertahanan Denmark. Akan tetapi, sebanyak enam kali itu juga ia gagal mengeksekusinya.  Oleh Sofascore Mbappe hanya diberi rating 7,0.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network