Baru Gabung, Daisuke Sato Berpeluang Perkuat Persib di Piala Presiden 2022

"Legiun asing Asia terbaru yang bakal langsung debut"

Berita | 30 June 2022, 21:59
Baru Gabung, Daisuke Sato Berpeluang Perkuat Persib di Piala Presiden 2022

Libero.id - Perburuan Persib Bandung di bursa transfer musim panas ini tampaknya akan berakhir. Setelah mendatangkan duo Timnas Indonesia dari Persebaya Surabaya: Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto. Maung Bandung belum lama ini memboyong pemain baru dengan status legiun asing asal Asia, pemain yang dimaksud bernama Daisuke Sato, bukan soto.

Pemain kelahiran Jepang  berkebangsaan Filipina tersebut akan segera bergabung dengan skuad Persib Bandung. Dan belum juga tiba di Indonesia, Sato malah berpeluang melakoni debutnya dengan segera di Piala Presiden 2022.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh pelatih Persib Bandung,Robert Rene Alberts.

"Mari berharap Sato tiba [di Bandung] hari ini [Rabu, 29 Juni] setelah ia dapat visa semalam [Selasa, 28 Juni]. Setelah itu, kami mengatur agar dia bisa terbang ke sini," ungkap Alberts dalam pernyataan resmi kljby, Rabu (29/6) lalu.


"Jika dia bisa terbang hari ini, kami akan mengupayakan agar dia bisa menyatu terhadap tim. Kami punya ruang untuknya karena ada beberapa pemain yang absen," tambahnya.

Persib Bandung merekrut Sato pada 11 Juni lalu, pemain Timnas Filipina itu diproyeksikan sebagai pemain pengganti Mohammed Rashid.

Sato sendiri berpeluang untuk melakoni debutnya bersama Persib Bandung dalam laga melawan PSS Sleman di babak perempat final Piala Presiden 2022, Jumat (1/7) besok. Hal itu lantaran

Pasalnya, Persib kini tengah diterpa badai cedera. Beberapa yang dipastikan menepi ada Teja Paku Alam, Ciro Alves, Victor Igbonefo, Nick Kuipers dan David da Silva dipastikan tidak dapat berlaga karena cedera. Sementara Beckham Putra juga tak dapat bertanding karena akumulasi kartu kuning.

Sato yang berposisi sebagai bek kiri bisa jadi opsi untuk Persib Bandung. Terlepas dari hal itu, menarik untuk menantikan kiprah pemain yang pernah berlaga di kasta tertinggi sepakbola Thailand bersama Muangthong United FC itu.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network