Kyle Walker Merasa ‘Dilecehkan’ Setelah Melanggar Lockdown

"Berikut ini daftar 5 pelaku sepak bola yang melanggar aturan lockdown."

Feature | 09 May 2020, 13:16
Kyle Walker Merasa ‘Dilecehkan’ Setelah Melanggar Lockdown

Libero.id - Pemain Manchester City dan Inggris, Kyle Walker merasa ’dilecehkan’ setelah dirinya tertangkap lagi melakukan pelanggaran lockdown dan social distancing.

Masih hangat di dalam ingatan mengenai laporan bahwa bek kanan Manchester City, Kyle Walker yang mengadakan pesta seks dalam keadaan pandemi corona. Hal tersebut membuat pelatih Inggris, Gareth Southgate, berencana mencoret nama mantan penggawa Tottenham tersebut dari skuat The Three Lions.

Setelah kasus tersebut, pemain berusia 29 tahun ini kembali berbuat ulah, yakni dengan melakukan perjalanan ke keluar rumah, bahkan terhitung sudah masuk perjalanan antar kota dengan dirinya pergi ke Sheffield . Dalam laporan The Sun, Walker membenarkan bahwa dirinya pergi ke Sheffield untuk menemui saudara perempuannya pada hari Rabu (06/05/20) untuk memberi hadiah ulang tahun. Walker juga mengakui bahwa dirinya sempat mampir ke rumah orang tuanya untuk mengambil “makanan yang dimasak di rumah” orang tuanya.

Klub milik Khaldoon Al Mubarak sendiri tidak mengambil tindakan disipliner apa pun untuk pemain bernomor punggung 2 tersebut.

FA (Football Association) serta pihak Liga Premier merasa ada beberapa keadaan yang perlu diluruskan terkait penegakan peraturan lockdown yang diterapkan Negri Ratu Elizabeth tersebut.

Kembali pada kasus pertama, pemain dengan 48 caps bersama The Three Lions tersebut sudah meminta maaf atas perbuatanya dengan membuat kampanye #StayHomeStayLives yang justru memicu hujatan negatif dari netizen.

Pada hari Kamis lalu (07/05/20), The Sun melaporkan Walker telah melanggar aturan lockdown lagi dengan mengunjungi saudara perempuannya disusul mampir ke rumah orang tuanya, dan bersepeda dengan temannya. Sesuatu yang baru untuk pelaku sepak bola yang 3 kali melanggar aturan lockdown dalam waktu 24 jam.

Pemain jebolan Sheffield United  itu akhirnya angkat bicara mengenai tindakanya yang melanggar aturan lockdown. Dalam akun twitter pribadinya, @kylewalker2, dirinya menjelaskan bawah laporan itu mempengaruhi kesehatan mentalnya dan keluarganya.

"Pada tahap apa perasaan saya dipertimbangkan?" ujar Walker yang merasa dilecehkan dengan pemberitaan media Inggris.

"Saya baru-baru ini melewati salah satu periode terberat dalam hidup saya, yang menjadi tanggung jawab penuh saya," ujar Walker.

"Namun, sekarang aku merasa seolah sedang dilecehkan. Ini tidak lagi hanya memengaruhi diriku, tetapi juga memengaruhi kesehatan keluargaku dan anak-anakku "

"Pada saat kita harus fokus dengan Covid-19, pada titik apa kesehatan mental dipertimbangkan?. Aku seorang manusia, dengan perasaan kesakitan dan kesal seperti orang lain. Menjadi publik figure tidak membuatmu kebal terhadap ini “

"Ini menyedihkan, tetapi saya merasa seolah hidup saya sedang diteliti tanpa konteks” pungkas Walker.

Pemerintah Inggris sudah menetapkan social distancing untuk memberantas penyebaran Covid-19 sejak bulan Maret lalu. Dari laporan terbaru, sebanyak 30.615 orang di Inggris telah meninggal dunia karena virus corona walaupun sempat mendapatkan perawatan intensif dari rumah sakit.

Walker bukan satu-satunya pemain Liga Premier yang melanggar aturan lockdwon, setidaknya ada lebih dari 5 pelaku sepak bola yang melanggar, berikut:

1.Striker Everton, Moise Kean akan di disiplinkan oleh  The Toffees karena melakukan sebuah pesta rumahnya.
2.Kapten Aston Villa, Jack Grealish mengalami kecelakaan mobil, dimana secara tidak sadar telah melanggar aturan lockdown. Pemain incaran Setan Merah tersebut sudah meminta maaf dan telah diberikan hukuman oleh manajemen klub.
3.Serge Aurier dan Moussa Sissoko meminta maaf untuk tindakan mereka yang melakukan pelatihan bersama.
4.Manajer The Lilywhites, Jose Mourinho terfoto sedang melakukan latihan bersama dengan gelandang asal Prancis,  Tanguy Ndombele.
5. Arsenal telah mendiskusikan masalah Alexandre Lacazette, David Luiz, Nicolas Pepe dan Granit Xhaka yang melanggar aturan social distancing.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network