Hadapi Australia di Laga Perdana Piala Asia Wanita 2022, Timnas Putri Tidak Takut

"Laga berat, namun bukan berarti tanpa harapan!"

Berita | 14 January 2022, 22:20
Hadapi Australia di Laga Perdana Piala Asia Wanita 2022, Timnas Putri Tidak Takut

Libero.id - Tim nasional wanita Indonesia akan berupaya semaksimal mungkin untuk menampilkan performa terbaik dalam turnamen AFC Women's Cup 2022 yang bakal dihelat pada 20 Januari-6 Februari mendatang di Indonesia 

Skuad Garuda Pertiwi tergabung di grup B yang terbilang berat dimana ada Australia, Thailand, dan juga Filipina. Meksipun dipandang remeh oleh lawan, Zahra Muzdalifah dan rekan-rekan sama sekali tak peduli, dan fokus pada hal-hal yang lebih produktif.

Indonesia akan mengawali perjalanan dengan melawan kesebelasan unggulan, timnas wanita Australia, laga itu sendiri akan berlangsung pada 21 Januari 2022 mendatang.


Meksipun komposisi kedua kesebelasan jomplang, dengan pemain-pemain dari Australia banyak yang memperkuat klub-klub kenamaan Eropa, seperti Arsenal, Manchester City, Tottenham Hotspur, Chelsea dan juga Olympique Lyon, pelatih timnas wanita Indonesia Rudy Eka Priyambada, mengatakan tidak takut, dan tetap akan berjuang sebaik mungkin.

"Ada peningkatan luar biasa. Kolektivitas, kerja sama, fisik para pemain bagus. Pada dasarnya, kami siap ke Piala Asia," kata Rudy usai laga uji coba di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (13/1),
dilansir dari Antaranews.

Dengan modal kemenangan 10-0 saat melawan tim akademi putri Persib Bandung, dan sejumlah laga ujicoba lainnya dan juga persiapan matang yang sudah dari jauh-jauh hari, skuad Garuda siap menatap turnamen paling bergengsi se Asia itu dengan optimisme penuh.

Setelah melawan Australia, dijadwalkan timnas Indonesia akan menghadapi Thailand  pada 24 Januari 2022,  lalu tiga hari kemudian akan meladeni Filipina

 

"Kami bisa mengambil poin penuh dari Thailand dan Filipina," imbuh Rudy.

Indonesia sendiri akan diperkuat oleh 23 pemain dan mulai akan bertolak ke India pada tanggal 16 Januari mendatang.
Mari doakan yang terbaik untuk skuad Garuda Pertiwi.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network