Momen Ultras Milan Duel dengan Ultras Venezia di Laut, Atmosfernya Gokil

"Head to head koreo di daratan sudah biasa terjadi. Tapi, ini di laut. Cek videonya!"

Viral | 11 January 2022, 17:00
Momen Ultras Milan Duel dengan Ultras Venezia di Laut, Atmosfernya Gokil

Libero.id - Keberadaan Venezia di Serie A musim ini benar-benar menghadirkan pengalaman berbeda bagi para peserta kompetisi. Bukan hanya para pemain, melainkan juga suporter. Itu karena Venezia berasal dari "kota air" yang transportasi utamanya adalah kapal, termasuk saat menuju Stadio Pier Luigi Penzo.

Stadion kandang Venezia memang unik. Ini adalah satu-satunya arena pertandingan sepakbola yang hanya bisa terhubung dengan jalur laut. Stadion berkapasitas 11.150 penonton tersebut terletak di ujung timur jauh Laguna Venezia sehingga hanya bisa diakses dari air.

Setiap pertandingan digelar, para pemain tuan rumah maupun tim tamu akan diangkut dengan perahu khusus dari daratan Venezia langsung ke stadion. Rute yang sama harus dilalui para pendukung yang akan datang ke stadion. Contohnya, saat Ultras Sud Milano mendukung perjuangan AC Milan melawan Vanezia, akhir pekan lalu.

Saat itu, Milan berhasil mengalahkan Venezia 3-0. Hanya dalam 2 menit pertandingan berlangsung, Milan langsung memimpin kemenangan lewat gol cepat Zlatan Ibarahimovic.

Kemudian, pada babak kedua, Venezia semakin terbenam. Bek kiri Milan, Theo Hernandez, mencetak dua gol lewat open play dan eksekusi penalti untuk membawa I Rossoneri menang 3-0.

Tapi, sebelum kemenangan itu dihasilkan, ada aksi gokil yang dibuat suporter garis keras Milan di luar lapangan. Ultras Milan dan Venezia "bertengkar" di laut. Aksi itu menciptakan semua pemandangan unik di atas air ketika flare dan bom asap dinyalakan. Kemudian, kedua kubu "kontak tembak" dengan kembang api.  

Apakah suporter kedua klub berkelahi di laut? Ternyata tidak. Meski itu terlihat seperti kerusuhan suporter, sebenarnya tidak. Itu bagian dari koreo yang biasa dilakukan suporter di pertandingan.

Kejadian itu sebenarnya juga tidak ada dalam rencana. Saat rombongan Ultras Milan berangkat menuju stadion, pada saat bersamaan melintas Ultras Venezia. Entah siapa yang memulai, kedua kubus kemudaian beraksi dengan flare dan bom asapnya. Kemudian, melepaskan kembang api seolah-olah terjadi perang.  

Rekaman "pertempuran" Ultras Milan dengan  Ultras Venezia diposting online dan dengan cepat menjadi viral. Ultras head to head di stadion atau jalanan kota di sekitar arena pertandingan bukanlah hal baru dalam sepakbola. Tapi, yang terjadi di laut sangat jarang.

(atmaja wijaya/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




Hasil Pertandingan AC Milan


  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network