Momen 2 Gol Marko Simic, Jadi Penentu Kemenangan Persija Lawan PSIS Semarang

"Tidakkah Shin Tae-yong kepincut?"

Berita | 07 January 2022, 00:56
Momen 2 Gol Marko Simic, Jadi Penentu Kemenangan Persija Lawan PSIS Semarang

Libero.id - Persija Jakarta berhadap-hadapan dengan PSIS Semarang di pekan ke-18 BRI Liga 1 musim 2021/22, Kamis (6/1) malam WIB. Laga yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, itu berkahir dengan kemenangan tipis 2-1untuk Persija.

Seperti biasa, striker andalan Macan Kemayoran, yang siapa lagi kalau bukan Marko Simic menjadi bintang kemenangan dalam laga yang berlangsung seru itu. Pemain asal Kroasia yang sudah sah dan sangat ingin berseragam timnas Indonesia itu memborong semua gol Persija, masing-masing pada menit 14 dan 69. Sementara, PSIS hanya mampu mencetak satu gol lewat Eka Febri Yogi Setiawan  pada menit 19.

Sejak memeriahkan Liga Indonesia Marko Simic memang merupakan striker yang tajam, catatan gol demi gol nya adalah bukti sahih. Dan bagaimanakah proses terciptanya dua gol Marko Simic dalam laga tadi malam?

Review Jalannya Laga Persija vs PSIS Semarang


Laga berjalan cukup berimbang di awal-awal babak pertama. Kedua kesebelasan saling berusaha menguasai jalannya laga, namun Persija mampu membuka keunggulan lebih dahulu.

Marko Simic mencatatkan namanya di papan skor saat laga baru berjalan 14 menit. Simic melakukan diving header usai menerima umpan crossing manis dari Marco Motta. Alhasil 1-0 untuk keunggulan Persija.

Tetapi sayangnya, keunggulan itu tidak bertahan lama, PSIS langsung bergerak cepat. Dimana lima menit berselang tepatnya pada menit ke-19, PSIS menyamakan kedudukan lewat gol pemain yang namanya sangat panjang, Eka Febri 
Yogi Setiawan, yang memanfaatkan kecerobohan di lini belakang Persija.

Skor sama kuat 1-1 membuat tempo laga makin tinggi dan kian seru. Jual beli serangan tak terelakkan. 

Dan memasuki menit ke-26, Eka Febri nyaris membawa PSIS berbalik unggul, ketika ia mendapatkan ruang tembak di dalam kotak penalti, lalu melepaskan sepakan on target, tetapi Andritany masih terlalu sigap.

Tak ada gol tambahan yang tercipta hingga wasit meniup peluit jeda babak pertama. Situasi agak berbeda di babak kedua. Kedua kesebelasan sama-sama kesulitan menembus lini pertahanan masing-masing.

Tetapi pada akhirnya, Persija lebih jeli, dimana lewat skema kerja sama yang apik, pada menit ke-69 Macan Kemayoran menggandakan keunggulan.

Lagi-lagi aktor utamanya ialah Marko Simic,  menerima bola sodoran matang dari Riko Simanjuntak di depan gawang PSIS, pemain berusia 33 tahun itu melalukan tendangan keras yang tak bisa dibendung oleh Jandia Eka Putra.

Jonathan Cantillana sempat mengancam gawang Persija dua menit berselang, lewat free kick melengkung yang sayangnya masih melebar dari sasaran.

Skor 2-1 untuk Persija bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga. Hasil ini membuat Persija naik ke peringkat keenam klasemen sementara Liga 1 dengan capaian 28 poin, unggul satu poin dari PSIS yang tepat menempati posisi ketujuh.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network