Kini Bermain di Prancis, Kesetiaan Boateng untuk Bayern Masih Utuh

"Boateng berbicara soal Haaland & Lewandowski"

Berita | 04 December 2021, 18:26
Kini Bermain di Prancis, Kesetiaan Boateng untuk Bayern Masih Utuh

Libero.id - Pada jendela transfer musim panas lalu, Jerome Boateng resmi meninggalkan Bundesliga dan pindah ke Olympique Lyon di Ligue1. Kendati demikian, saudara dari Kevin Prince-Boateng itu tetap setia kepada Die Bayern.

“Saya masih penggemar berat Bayern,” ungkap pemenang Piala Dunia 2014 itu dalam wawancara dengan Goal. 

“Musim berjalan dengan baik, kecuali akhir piala. Anda juga dapat melihat tulisan tangan pelatih baru. Mereka terus memainkan sepakbola yang atraktif dan menyenangkan untuk ditonton. "

Boateng sendiri sudah tidak sabar lagi menantikan duel antara mantan klubnya dan Borussia Dortmund yang akan digelar pada Minggu dini hari (05/12/2021) WIB.

“Saya berharap dan juga dalam semangat yang baik bahwa Bayern akan menang lagi di Dortmund,” ujar Boateng.

Laga berjuluk Der Klassiker itu mungkin akan dipengaruhi oleh dua striker top yang sedang dalam kondisi baik. Robert Lewandowski dan Erling Haaland akan saling menunjukan kualitasnya di depan gawang.

Boateng yang sempat menjadi pemain Man City mengungkapkan bahwa Haaland memiliki kesempatan untuk bisa melampui capaian luar biasa seorang Lewandowski.

“Haaland sudah menjadi striker kelas dunia, tapi dia masih muda dan bisa terus berkembang. Lewy sekali lagi selangkah di atasnya dalam hal kualitas, tetapi Haaland pasti memiliki kualitas dan kesempatan untuk mencapai langkah ini suatu hari nanti. "

Boateng pasti memiliki kesempatan untuk melihat pertandingan secara langsung di televisi. Setidaknya tidak ada pertandingan dengan Lyon yang mengganggunya. Pertandingan tandang Lyon melawan Bordeaux sendiri akan digelar pada Senin dini hari (06/12/2021) WIB.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network